Kamis, 18 Agustus 2016

Kebudayaan Indonesia yang Diklaim Negara Lain

 
     Pada kesempatan kali ini, saya ingin membahas beberapa kebudayaan Indonesia yang diklaim oleh negara lain. Sebenarnya konflik antara Indonesia dengan beberapa negara yang mengklaim sebagian kebudayaan Indonesia ini sudah cukup lama berlalu, namun tidak ada salahnya jika kita mereview kembali permasalahan tersebut guna menjaga sekaligus melestarikan kebudayaan Indonesia agar tidak diklaim oleh negara lain lagi. Beberapa negara terutama Malaysia mengklaim beberapa karya batik dan kebudayaan Indonesia lainnya sebagai kebudayaan negara tersebut. Berbagai reaksi muncul dari berbagai kalangan, pada intinya menyayangkan dan mengecam pengambilalihan atau klaim budaya itu. Reaksi ini sangat positif, namun untuk menjadi jalan keluarnya perlu pembuktian. Kemudian dari pembuktian itu
Para peneliti muda dari Bandung fe Institute berhasil membuktikan bahwa karya kebudayaan yang diklaim itu milik Indonesia. Juga beberapa arkeolog, sejarawan dan antropolog, geolog, dan lain-lain. Dengan riset, maka semua klaim mengklaim akan terbukti kesalahan, yang artinya dunia riset harus dihidupkan bukan hanya soal pengembalian kebudayaan yang hilang, tetapi untuk menatap Indonesia ke depan yang lebih baik. “Pemerintah Malaysia terutama, selama ini melakukan berbagai klaim sepihak karena memanfaatkan lemahnya dunia riser kita,” kata Staf Khusus Bidang Bantuan Sosial dan Bencana, Andi Arief kepada inilah.com, Kamis (10/11/2011).

Inilah daftar beberapa kekayaan kebudayaan Indonesia yg diklaim negara lain :
1.   Klaim Batik Jawa oleh Adidas
2.   Klaim Angklung oleh pemerintah Malaysia
3.   Klaim Gamelan oleh pemerintah Malaysia
4.   Badik Tumbuk Lada oleh pemerintah Malaysia
5.   Naskah Kuno dari Riau oleh pemerintah Malaysia
6.   Naskah Kuno dari Sumatera Barat oleh pemerintah Malaysia
7.   Naskah Kuno dari Sulawesi Selatan oleh pemerintah Malaysia
8.   Naskah Kuno dari Sulawesi Tenggara oleh pemerintah Malaysia
9.   Rendang dari Sumatera Barat oleh oknum WN Malaysia
10.Sambal Bajak dari Jawa Tengah oleh oknum WN Belanda
11.Sambal Petai dari Riau oleh oknum WN Belanda
12.Sambal Nanas dari Riau oleh oknum WN Belanda
13.Tempe dari Jawa oleh beberapa perusahaan asing
14.Lagu Rasa Sayang Sayange dari Maluku oleh pemerintah Malaysia
15.Tari Reog Ponorogo dari Jawa Timur oleh pemerintah Malaysia
16.Lagu Soleram dari Riau oleh pemerintah Malaysia
17.Lagu Injit-Injit Semut dari Jambi oleh pemerintah Malaysia
18.Tari Kuda Lumping dari Jawa Timur oleh pemerintah Malaysia
19.Tari Piring dari Sumatera Barat oleh pemerintah Malaysia
20.Lagu Kakak Tua dari Maluku oleh pemerintah Malaysia

    Setelah mengetahui permasalahan tersebut, kita sebagai warga negara Indonesia pastinya akan merasa geram. Maka dari itu sudah sepantasnya kita untuk tetap selalu menjaga dan melestarikan kebudayaan Indonesia dari berbagai oknum yang tidak bertanggung jawab. Indonesia memang kaya akan budayanya, tetapi bukan berarti untuk kita lupakan & abaikan. Para pahlawan telah melakukan berbagai usaha untuk menyatukan bangsa Indonesia hingga memiliki banyak kebudayaan seperti sekarang ini. Para pejuang pun ingin Indonesia tidak kehilangan kebudayaannya. Mari bersama-sama kita jaga identitas Indonesia !

Sumber : misiterselubung.blogspot.com dengan perubahan 
       

Tidak ada komentar:

Posting Komentar